Bangkitkan Jiwa Gotong Royong, Mahasiswa KKN Uniprima Ajak Warga Bersihkan Pekuburan

Mahasiswa KKN Uniprima bersama warga dan tokoh masyarakat gotong royong bersihkan pekuburan
INILAHCELEBES.COM, Pammana - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Puangrimaggalatung (Uniprima) Posko 17 Kelurahan Pammana bergotong royong membersihkan area Pekuburan Umum di Lingkungan Lare'e, Kelurahan Pammana, Kecamatan Pammana, Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, Jumat (19/03/21).

Dalam kegiatan itu, mahasiswa mengajak  masyarakat setempat untuk ikut serta dalam gotong royong tersebut. Selain itu, gotong royong ini juga diikuti Pegawai Kelurahan Pammana dan Anggota Danramil 1406/6 Pammana.

Kegiatan ini bertujuan untuk membangkitkan kembali jiwa gotong royong di kalangan masyarakat.

Anggota Danramil 1406/6 Pammana, Kapten Infantri Jupriadi mengatakan, mahasiswa KKN merupakan titipan kita di daerahnya.

"Mereka perlu dirangkul dan didukung sehingga kegiatan-kegiatan mereka bisa terlaksana  dengan baik. Untuk adik-adik, jika ada kendala, silahkan sampaikan, kami siap membantu," ujarnya.

Kegiatan ini mendapat dukungan dari masyarakat karena sangat jarang lagi dilakukan oleh masyarakat setempat.

Dengan adanya kegiatan ini, dapat menjalin silaturahmi dan menumbuhkan rasa kebersamaan dan kerjasama di tengah masyarakat.

Kasi Bidang Pemerintahan Kelurahan  Pammana, Fatmawati juga memberikan dukungan terhadap gotong royong yang merupakan program kerja Posko 17 itu.

"Gotong royong ini dapat meningkatkan kerjasama dan kebersamaan masyarakat. Harus kita dukung," ujarnya. (El)

Editor: Fhyr

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال