Diguyur Hujan Deras, Puluhan Rumah di Wajo Terendam Banjir

Anggota TRC BPBD Kabupaten Wajo melakukan peninjauan di lokasi terdampak banjir
INILAHCELEBES.COM, Sabbangparu - Tingginya curah hujan yang melanda Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan menyebabkan sejumlah wilayah terendam banjir, Sabtu (03/04/21).

Banjir yang terjadi akibat luapan air Sungai Walennae ini merendam Desa Salotengnga dan Kelurahan Walennae, Kecamatan Sabbangparu.

Personel Tim Reaksi Cepat (TRC) dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Wajo langsung melakukan peninjauan ke daerah yang terdampak banjir itu.

"Ketinggian air beragam, bahkan ada yang sudah mencapai di atas lutut orang dewasa. Diperkirakan air masih akan terus bertambah, terutama jika hujan masih terus mengguyur," kata Bang Yusuf, Anggota TRC BPBD Wajo.

Banjir merendam puluhan rumah warga di Sabbangparu

Dari pantauan BPBD Wajo di dua lokasi, di Dusun Bila Ugi, Desa Salotengnga dan Lingkungan Canru, Kelurahan Walannae, puluhan rumah warga terendam air banjir.

Tak hanya itu, puluhan hektar areal perkebunan dan persawahan milik warga ikut terendam.

Saat ini, ketinggian air di Bendung Gerak Tempe mencapai 6,6 meter. Empat pintu bendungan dan navigasi dibuka. (Red)

Editor: Fhyr

VIDEO: Puluhan rumah di Kelurahan Walannae dan Desa Salotengnga, Kecamatan Sabbangparu terendam banjir

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال