Bawaslu RI Tegaskan Punya 1002 Cara Akses Elemen Kependudukan

Lolly Suhenty beri sambutan pada kegiatan Pembinaan Penyusunan Hasil Pengawasan Tahapan Pemilu yang digelar di Hotel The Rinra Makassar, Jumat (18/11/22)

Makassar
- Pimpinan Bawaslu Republik Indonesia, Lolly Suhenty menegaskan pentingnya proses pemutakhiran daftar pemilih untuk diawasi.

Hal itu disampaikan saat memberi sambutan pada kegiatan Pembinaan Penyusunan Hasil Pengawasan Tahapan Pemilu yang digelar di Hotel The Rinra Makassar, Jumat (18/11/22).

"Delapan bulan proses mutarlih dilakukan, jangan main-main mengawasi, akan menguras energi, mengalihkan perhatian, menguji emosi," ucapnya dengan penuh semangat.

Kegiatan yang bertajuk Finalisasi Daftar Pemilih Berkelanjutan menuju Daftar Pemilih Pemilu Tahun 2024 ini dihadiri oleh Pimpinan Bawaslu Kabupaten/Kota se-Sulawesi Selatan yang mengampuh Divisi Pencegahan, Partisipasi Masyarakat, dan Hubungan Masyarakat.

Lebih lanjut, Lolly Suhenty menyebutkan bahwa jika elemen kependudukan tertutup akses oleh KPU dan Direktorat Jenderal Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kemendagri, maka Bawaslu akan punya berbagai cara untuk mengaksesnya.

"Jika elemen kependudukan tertutup akses oleh KPU dan Ditjen Dukcapil Kemendagri karena alasan Undang-Undang untuk kita awasi, maka yakinlah jika 1000 pintu tertutup, maka akan terbuka 1002 pintu bagi Bawaslu," sambungnya.

Mengakhiri sambutanya, Pimpinan Bawaslu RI itu mengingatkan ke semua jajarannya agar aktif dalam media sosial dan harus adaptif terhadap keadaan dan perkembangan teknologi. (Red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال