Penyegaran di Tubuh Kemenag Wajo, Berikut Nama-Nama yang Diambil Sumpah!



INILAHCELEBES.ID, Wajo - Kementerian Agama (Kemenag) Kabupaten Wajo kembali mengambil sumpah sejumlah pejabatnya, di aula Kantor Kemenag Wajo, Rabu (24/6/19).

Kali ini, Kepala Kantor (Kakan) Kemenag Kementerian Agama Kabupaten Wajo H. Anwar mengambil sumpah dua Pejabat Pengawas/Struktural (Kepala Seksi) dan sepuluh Pejabat Fungsional Penghulu dengan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kecamatan lingkup Kankemenag Kabupaten Wajo.

Kegiatan yang penuh keakraban ini dihadiri oleh seluruh pejabat Struktural, Kepala Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan, Kepala Raudhatul Athfal (RA) dan Kepala Madrasah Negeri/Swasta, Pokjawas, Pokjahulu, serat JFU dalam lingkup Kantor Kementerian Agama Kabupaten Wajo.

Kakan Kemenag Kabupaten Wajo H. Anwar menuturkan, untuk rotasi, mutasi, dan promosi dalam suatu organisasi diperlukan dan dibutuhkan sebagai sebuah penyegaran, agar pejabat dalam melaksanakan tugas tidak terjebak sebuah rutinitas yang menjemukan, sehingga diharapkan dapat memperoleh nuansa dan semangat baru untuk lebih meningkatkan pelayanan prima.

"Sesungguhnya jabatan itu adalah amanah yang harus dipertanggungjawabkan di hadapan Allah SWT. Untuk itu, agar amanah bisa kita laksanakan dengan baik, kita harus selalu berbenah dan selalu berupaya untuk senantiasa meningkatkan kualitas diri dan etos kerja kita," ujar Anwar.

Dia juga menitipkan pesan kepada pejabat beserta pendampingnya yang baru dilantik agar senantiasa menjaga silaturrahim dan harmonisasi hubungan keluarga supaya suasana kerja juga lebih kondusif, karena berhasil atau tidaknya seorang pejabat sangat tergantung dari istrinya sebagai pendukung yang sangat berpengaruh terhadap keberhasilan dalam kepemimpinannya, tegas Kakankemenag Wajo.

"Khusus yang baru dilantik untuk segera menyesuaikan dan menyelesaikan tanggungan atau beban tugas di tempat yang lama, sehingga di tempat tugas yang baru, sudah tidak lagi punya beban dan secepatnya untuk menduduki tempat tugas yang baru," tegas Anwar.



Adapun pejabat yang dilantik adalah:

1. Drs. H. M. Zuhdi sebagai Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren yang sebelumnya menjabat Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam;

2. Drs. Burhanuddin sebagai Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Seksi Pendidikan Diniyah dan Pondok Pesantren;

3. Drs. Abdul Rasyid dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Tempe yang sebelumnya sebagai Kepala KUA Kec. Sabbangparu;

4. M. Sakri Nur, S.Ag dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Tanasitolo yang sebelumnya sebagai Kepala KUA Kec. Takkalalla;

5. Muhammad Asyura, Lc dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Sabbangparu yang sebelumnya sebagai Kepala KUA Kec. Penrang;

6. Ahmad Marsyam dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Majauleng yang sebelumnya sebagai Kepala KUA Kec. Sajoanging;

7. Andi Afandi Kurbas dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Pammana yang sebelumnya sebagai Kepala KUA Kec. Bola;

8. Ambo Lahang, S.Ag dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Takkalalla yang sebelumnya sebagai Kepala KUA Kec. Belawa;

9. Drs. M. Yuli dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Sajoanging yang sebelumnya sebagai Kepala KUA Kec. Pammana;

10. Muhammad Arsad, S.Fil dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Gilireng yang sebelumnya sebagai Kepala KUA Kec. Majauleng;

11. Asgar, S.HI dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Keera yang sebelumnya sebagai Kepala KUA Kec. Tempe;

12. Drs. M. Sabirin dalam jabatan Penghulu Muda dan diberikan tugas tambahan sebagai Kepala KUA Kec. Belawa yang sebelumnya sebagai Penghulu di KUA Kec. Belawa.

Penulis: Hamzah Alias

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال