Curah Hujan Tinggi, TRC BPBD Soppeng Pantau Daerah Rawan Banjir


INILAHCELEBES.COM, Soppeng - Tingginya curah hujan di wilayah Kabupaten Soppeng sejak beberapa hari membuat debit air Sungai Walannae mengalami peningkatan.

Humas Tim Reaksi Cepat (TRC) BPBD Soppeng, Rudinan mengatakan, bahwa saat ini TRC BPBD Soppeng intens melakukan pemantauan di beberapa lokasi rawan banjir.

"Kami terus waspada melihat kondisi cuaca saat ini dan sewaktu-waktu air Sungai Walennae bisa makin meluap," ujar Rudinan, Minggu (20/12/2020).


Selain melakukan pemantauan, TRC BPBD Soppeng juga tak henti-hentinya memperingatkan masyarakat agar selalu waspada dan mempersiapkan diri ketika terjadi banjir.

"Kami juga mengingatkan kepada anak-anak kecil supaya jangan ada yang bermain main di pinggir sungai dulu. Ini semua demi keselamatannya," lanjutnya.

Diketahui, saat ini debit air Sungai Walennae bertambah tinggi akibat guyuran hujan yang turun sejak beberapa hari ini. Diperkirakan akan masih bertambah, mengingat curah hujan yang masih terus mengguyur. (Red)

Editor: Fhyr

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال