Hobi Otomotif, Amran SE Terpilih Secara Aklamasi Ketuai IBC

INILAHCELEBES.COM, Makassar - Komunitas mobil besar dengan nama Indonesia Big Car (IBC) akhirnya resmi terbentuk pada hari Minggu (11/07/21).

IBC dibentuk dalam sebuah pertemuan santai di salah satu kawasan pemukiman Citraland Celebes, Makassar, Sulawesi Selatan.

Pada pertemuan itu, hadir tokoh-tokoh penting, seperti Wakil Bupati Wajo Amran SE, Sufriadi Arif, beserta sejumlah tokoh lainnya. Dari hasil pertemuan tersebut, Wakil Bupati Wajo, Amran SE disepakati sebagai Ketua Umumnya.

Sementara, Ketua Harian dipercayakan kepada H Ical, Sekretaris dijabat oleh DR Andi Amrullah Djaya, dan Bendahara dipegang oleh Sufriadi Arif.

Formatur inilah nantinya yang akan melengkapi semua struktur organisasi tersebut, termasuk bagian-bagian dan seksi-seksinya, tentunya juga dengan melengkapi AD/ART yang legal secara hukum.

Amran menuturkan, Indonesia Big Car ini dibentuk dan didirikan oleh kelompok komunitas pencinta otomotif dari berbagai latar belakang pekerjaan, seperti akademisi, politikus, anggota dewan, penasehat hukum (pengacara), pengusaha, tenaga kesehatan (dokter) dan lain-lain.

"Komunitas ini memiliki visi utama aksi sosial. Bukan menonjolkan kemewahan, akan tetapi berbagi kepada sesama terutama saudara-saudara kita yang serba kekurangan (miskin) untuk bisa dibantu dan itu adalah adalah salah satu program kerja komunitas ini pada saat agenda touring," ujar Amran, yang juga seorang pengusaha ini.

Ia juga mengucapkan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepada dirinya selaku Ketua Umum pada komunitas baru ini.

"Terima kasih yang sebesar-besarnya atas kepercayaan yang diberikan kepada saya. Semoga saya bersama teman-teman pengurus yang lain bisa membesarkan komunitas ini," ujarnya.

Ia berharap, dengan adanya komunitas ini bisa mempererat silaturahim, khususnya sesama anggotanya.

"Semoga komunitas ini juga bisa memberikan manfaat untuk orang banyak, terutama dalam kegiatan sosial ke depannya," pungkasnya.

Sementara, Sufriadi Arif yang ditetapkan selaku Bendahara juga mengapresiasi terbentuknya komunitas ini. "Alhamdulillah, kini telah terbentuk komunitas Mobil Besar Indonesia atau Indonesia Big Car. Selamat juga kepada kanda Amran SE yang terpilih selaku Ketua Umum," pungkasnya.

Komunitas ini, juga mempunyai misi, yaitu untuk mengembangkan pengetahuan di dunia otomotif, menjalin persaudaraan kepada masyarakat, juga mempererat persaudaraan, khususnya dalam keluarga besar Indonesia Big Car dan masyarakat pada umumnya, serta menjadi contoh bagi masyarakat dalam etika berkendara dengan aturan lalu lintas yang berlaku.

Selain itu, IBC juga mempunyai ide kreatif, semangat, dan keinginan para anggota untuk kegiatan-kegiatan yang positif.

Tak hanya itu, IBC juga sebagai wadah informasi mengenai hal-hal yang berhubungan dengan otomotif. Yang tak kalah pentingnya, yaitu berkendara yang aman tertib berlalu lintas.

Saat ini, IBC telah beranggotakan sekitar 20an orang. Bahkan, sesaat setelah terbentuknya, telah ada beberapa orang yang menyatakan ingin bergabung. (Red)

Editor: Fhyr

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال