WAJO, InilahCelebes.com - Panitia pelaksana Wajo Ramadan Expo (WARE) 2026 melakukan audiensi bersama Ketua HIPMI Sulsel, Andi Amar Ma'ruf Sulaiman (AAS), di Kelurahan Sompe, Kecamatan Sabbangparu, Selasa (6/1/2026).
Ketua Panitia Pelaksana WARE 2026, Justiawal Arif mengungkapkan, kunjungan ini dimaksudkan guna membangun komunikasi dengan AAS terkait WARE 2026 yang digagas oleh KADIN Wajo dan HIPMI Wajo.
"Kami telah bertemu langsung dengan Andi Amar dan meminta dukungan dari HIPMI Sulsel untuk WARE 2026. Alhamdulillah beliau sangat mendukung kegiatan ini," ujarnya.
Sementara itu, Andi Amar yang tiba dengan menggunakan helikopter ini menyatakan sangat mendukung kolaborasi antara KADIN dan HIPMI Wajo yang dikemas dalam bentuk WARE 2026 tersebut.
"Kami sangat mendukung. Ini kegiatan yang sangat menarik," kata Andi Amar.
Dalam audiensi tersebut, panitia pelaksana berharap agar Andi Amar Sulaiman selaku Ketua HIPMI Sulsel bisa meluangkan waktu untuk hadir pada kegiatan yang akan dilaksanakan di Lapangan Merdeka, Sengkang pada bulan Ramadan 2026 ini. (Fhyr/IC)

