Kawal Pembangunan di Daerahnya, Hipermawa Belawa Janji Komitmen dan Netral


INILAHCELEBES.ID, WAJO – Sejumlah aktivis pemuda dan Himpunan Pelajar Mahasiswa Wajo (Hipermawa) Belawa menyatakan sikap untuk mengawal pembangunan di Kecamatan Belawa Kabupaten Wajo.


Hal itu diutarakan dalam sebuah pertemuan di Warkop Wifi.Id, Kamis (01/03/2018) dini hari.


Dalam beberapa pembahasan, terfokus pada tentang bagaimana peran pemuda dan mahasiswa dalam pembangunan daerah.


Mantan Ketua Umum HIPERMAWA Belawa, Sadrul mengatakan, dirinya dan bersama beberapa aktivis pemuda dan mahasiswa, menyatakan sikap dan berkomitmen dalam hal itu. “Kita beranjak sesuai dari peran dan fungsi mahasiswa itu sendiri, antara lain Agent of Change dan Social of Control,” tuturnya.


Terkait hal itu pula, salah satu aktivis pemuda asal Belawa, Andi Annasri juga angkat bicara. “Sepertinya sudah jelas, bagaimana peran pemuda dan mahasiswa itu. Harus berada di tengah antara pemerintah dan masyarakat,” kata Annasri.


Apa lagi untuk daerah kita sendiri, lanjut Annasri, jangan sampai pemuda dan mahasiswa hanya besar namanya di dunia kampus saja, namun acuh tak acuh pada daerahnya sendiri.


“Apa lagi kita tahu, Belawa memiliki banyak pemuda-pemuda dan mahasiswa yang luar biasa kiprahnya di luar sana,” lanjutnya.


Pada pertemuan itu, mereka menghimbau pada seluruh pemuda dan mahasiswa Hipermawa Belawa agar tetap komitmen dan Netral, apa lagi bertepatan pada momen Pilkada tahun ini. (*)



Editor: Firman

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال