Resmikan Gedung Baru SDN 200 Tempe, Bupati Wajo Paparkan Aspek Sekolah Maju

[caption id="attachment_8550" align="aligncenter" width="949"] Bupati Wajo, Amran Mahmud meresmikan gedung baru SDN 200 Tempe[/caption]

INILAHCELEBES.ID, Tempe – Bupati dan Wakil Bupati Wajo menghadiri peresmian gedung baru SDN 200 Tempe yang menggunakan anggaran DAK 2018 pada lantai 2 sebanyak 4 ruang kelas, Jumat (01/03/2019).


Kedatangan Bupati dan Wakil Bupati Wajo disambut hangat dan meriah oleh Guru dan Murid SDN 200. Lantunan shalawat dari murid-murid di sekolah tersebut ikut menggema.


Bupati Wajo, Amran Mahmud yang meresmikan gedung baru tersebut, memberikan apresiasi atas sambutan dari pihak SDN 200 Tempe. Dalam sambutannya, dia mengatakan ada empat aspek kalau sekolah mau maju.


“Pertama, kurikulum terutama rekruitmen guru, kompetensi kemampuan mendidik serta ujian nasional yang harus dipersiapkan untuk melihat prestasi anak-anak kita. Kedua, managemen sekolah, yaitu kepemimpinan kepala sekolah,” papar Amran.


Selanjutnya yang ketiga, kata Amran, proses pembelajaran harus berinovasi, ciptakan suasana agar anak-anak tidak terbebani dalam pembelajaran. Keempat, infrastruktur pendidikan, yaitu sarana dan prasarana pendidikan.


“Pada saat sekarang ini kita mengalami defisit sampai 48 milyar, sehingga kita tidak terlalu berdaya, sehingga kita harus bisa berinovasi dari sektor lain. Demikian juga nantinya tentang pemerataan guru yang masih harus kita perhatikan nantinya,” tutup Bupati Wajo.


Sementara itu, Kepala SDN 200 Tempe, Andi Tenri mengaku sangat bersyukur dengan diresmikannya gedung baru di sekolahnya itu.


“Kami sangat berbangga karena dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Wajo. Pembangunan di SDN 200 sebanyak 4 ruangan dengan anggaran Rp 1 Miliar lebih ini, ke depannya bisa ditempati anak-anak untuk belajar lebih giat nantinya,” kata Andi Tenri.


Selain itu, SDN 200 Tempe, menurut Andi Tenri masih perlu penambahan sebanyak dua ruangan agar tidak ada lagi anak-anak belajar secara bergilir (pagi dan siang).


“Harapan kami supaya mereka bisa belajar pagi semua. Sekolah ini juga sudah pernah meraih prestasi peringkat I tingkat Provinsi, juara favorit serta menjadi juara 10 di tingkat Nasional dalam beberapa lomba,” pungkasnya. (Adv)



Editor: Fhyr

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال