Gunakan 'Papan Bicara', Sat Lantas Polres Wajo Ajak Pengendara Patuhi Protokol Kesehatan


INILAHCELEBES.COM, Sengkang - Memasuki hari ketiga Operasi Patuh 2020, Satuan Lalu Lintas (Sat Lantas) Polres Wajo terus berupaya meminimalisir pelanggaran lalu lintas di Kabupaten Wajo, utamanya di dalam Kota Sengkang dan sekitarnya.

"Kami melaksanakan kegiatan Operasi Patuh 2020 dengan hunting sistem untuk menindak pelanggaran lalu lintas yang berpotensi kecelakaan lalu lintas," kata Kasat Lantas Polres Wajo, AKP Muhammad Yusuf, Sabtu (25/07/2020).

Meski demikian, Operasi Patuh 2020 ini tetap mempedomani protokol kesehatan. Selain menggunakan masker dan jaga jarak, petugas kepolisian dari Sat Lantas Polres Wajo juga mengimbau pengendara dengan cara unik.


Operasi yang digelar di Jl Jend Ahmad Yani, Sengkang ini, nampak sejumlah personil Sat Lantas Polres Wajo memegang 'papan bicara' yang berisi imbauan tentang jadwal pelaksanaan Operasi Patuh 2020 dan ajakan untuk mematuhi aturan lalu lintas.

Selain itu, 'papan bicara' itu juga mengimbau pengendara untuk mematuhi protokol kesehatan dengan cara memakai masker saat berkendara.

"Itu kami lakukan untuk mewujudkan keamanan, keselamatan, dan ketertiban, dan kelancaran (Kamseltibcar) lalu lintas dan memutus mata rantai penyebaran virus corona," pungkas Yusuf.

Kegiatan hari ketiga ini melibatkan Kasat Lantas Polres Wajo, Perwira Lantas, Personil Lantas, dan Personil Sabhara.

Editor: Fhyr
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال