PMI Wajo Berangkatkan Relawan ke Lutra, Amran: Perhatikan Kesehatan dan Keselamatan Diri


INILAHCELEBES.COM, Wajo - Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Wajo berangkatkan tim sukarelawan tanggap bencana menuju Masamba, Kabupaten Luwu Utara, Jumat (24/07/2020).

Sukarelawan yang diberangkatkan akan ditugaskan dalam misi kemanusiaan pada bencana banjir bandang di wilayah Luwu Utara. Selain personel, sejumlah bantuan kemanusiaan juga dikirimkan ke lokasi tersebut.

Ketua PMI Kabupaten Wajo, Amran Mahmud melepas langsung tim tersebut di Markas PMI Kabupaten Wajo. Pelepasan turut dihadiri oleh segenap pengurus, staf, dan sukarelawan PMI Kabupaten Wajo.

Amran Mahmud dalam arahannya mengatakan, bencana yang sedang dihadapi di Luwu Utara tersebut adalah bencana yang besar dan unik sehingga dibutuhkan tenaga yang ahli pada bidang tugasnya masing-masing.


"Maka, dalam menjalankan tugas, sukarelawan harus selalu memegang prinsip bekerja ikhlas, bekerja cerdas, dan bekerja keras," ujar Amran, yang juga Bupati Wajo ini.

Amran juga mengingatkan agar dalam melaksanakan tugas mulia tersebut, para sukarelawan harus selalu memperhatikan kesehatan dan keselamatan diri, terlebih misi tersebut dilaksanakan di tengah pandemi Covid-19. Ia pun berharap misi tersebut dapat dilaksanakan dengan baik agar tidak melahirkan masalah baru.

“Selamat menjalankan tugas, sekali lagi, tetap jaga diri dan semangat, semoga misi ini dapat kita laksanakan dengan baik,” ujarnya. (Rls)

Editor: Fhyr
Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال