Bersarung Datangi KPU Wajo, PKB Disambut Lantunan Salawat dan Yaa Lal Wathan

Ratusan Kader dan simpatisan PKB Wajo datangi kantor KPU Wajo dengan mengenakan sarung dan kopiah. (Hrd/Ic)

InilahCelebes.com, Wajo - Ratusan kader dan simpatisan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Kabupaten Wajo mendatangi kantor Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Wajo, Sulawesi Selatan, Sabtu (13/05/23).

Kedatangan PKB Wajo guna mendaftarkan Bakal Calon Anggota Legislatif (Bacaleg) Kabupaten ke KPU Wajo.

Ketua Dewan Pengurus Cabang (DPC) PKB Wajo, Sumardi Arifin menuturkan, kedatangan PKB Wajo ke KPU membawa ciri khas tersendiri yang berbeda dengan partai lain yang telah melakukan pendaftaran Bacaleg sebelumnya.

Dengan mengenakan sarung dan kopiah bagi laki-laki, rombongan PKB Wajo disambut dengan lantunan salawat dan Yaa Lal Wathan sebelum memasuki halaman kantor KPU Wajo.

Ketua DPC PKB Wajo, Sumardi Arifin usai mendaftarkan Bacaleg PKB di KPU Wajo

"Kami mengenakan sarung lengkap dengan kopiah. Dalam makna filosofi sarung, salah satunya sarung ini merupakan pakaian yang sangat berharga bagi masyarakat. Sarung itu luwes, elastis, dan mampu digunakan dimana pun," kata Fa Songkok Tanre, sapaan akrab Sumardi.

"Olehnya itu, jika PKB menang, insya Allah Anggota DPRDnya akan amanah dan hadir melayani kebutuhan masyarakat," lanjutnya.

Diketahui, PKB Wajo merupakan partai keenam yang melakukan pendaftaran Bacaleg di KPU. PKB Wajo mendaftarkan 40 Bacalegnya dengan 35 persen keterwakilan Bacaleg perempuan. (Fhyr)

Editor: Hrd

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال