Hadiri Penanaman Pohon Serentak, Dandim 1406 Wajo Wajo Gaungkan Gerakan Revolusi Hijau


​WAJO, InilahCelebes.com - Komitmen pelestarian lingkungan kembali ditegaskan melalui aksi Penanaman Pohon Serentak se-Sulawesi Selatan Tahun 2026. Mengusung tema “Gerakan Revolusi Hijau”, kegiatan di Kabupaten Wajo ini dipusatkan di wilayah Timoro, Kelurahan Wiringpalennae serta Ruang Terbuka Hijau (RTH) Kelurahan Teddaopu, Senin (26/1/2026).

​Dandim 1406/Wajo Letkol Inf Harianto hadir langsung bersama unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Kehadiran TNI dalam gerakan ini merupakan bentuk dukungan nyata terhadap pelestarian ekologi dan penguatan ketahanan wilayah.

​Acara ini dihadiri oleh Bupati Wajo Andi Rosman, Wakil Ketua I DPRD Andi Merly Iswita, Kapolres Wajo AKBP Muhammad Rosid Ridho, serta Sekda Kabupaten Wajo Armayani. Turut hadir pula perwakilan dari Kejaksaan Negeri, Pengadilan Negeri, dan Pengadilan Agama Kabupaten Wajo.

​Selain unsur pimpinan, hadir pula Plt. Kadis Lingkungan Hidup Andi Hasanuddin, Pasi Ter Kodim 1406/Wajo Kapten Inf Wahyuadi Aulia Mashur, Kapolsek Tempe AKP Candra, Camat Tempe Sultan Makkulle, serta para lurah se-Kecamatan Tempe dan masyarakat setempat.


​Penanaman dilakukan secara simbolis sebelum dilanjutkan secara serentak di berbagai titik. Gerakan ini merupakan upaya kolektif pemerintah daerah, TNI-Polri, dan masyarakat untuk meningkatkan kualitas lingkungan, menekan risiko bencana, serta memperluas paru-paru kota.

​Letkol Inf Harianto menegaskan bahwa keterlibatan TNI dalam "Gerakan Revolusi Hijau" adalah wujud kepedulian terhadap masa depan generasi mendatang. "Penghijauan bukan hanya tugas pemerintah, melainkan tanggung jawab seluruh komponen bangsa demi menjaga keberlanjutan alam," ujarnya.

​Melalui aksi ini, diharapkan kesadaran masyarakat dalam menjaga alam semakin meningkat, sekaligus memperkuat sinergi lintas sektor demi mewujudkan Wajo yang hijau, sehat, dan berkelanjutan. (Fr/IC)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال