Salurkan Puluhan Hand Tractor, ATL: Semoga Bermanfaat untuk Masyarakat

Anggota DPRD Provinsi Sulsel, Andi Tenriliweng (tengah) berfoto bersama warga penerima hand tractor. (Foto: dok. atl)
INILAHCELEBES.COM, Wajo - Perjalanan kurang lebih 2 tahun Andi Tenriliweng (ATL) sebagai wakil rakyat di DPRD Provinsi Sulawesi Selatan telah banyak membuktikan kepeduliannya kepada masyarakat.

Legislator Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini terus komitmen dalam mengawal dan memperjuangkan aspirasi masyarakat di daerah pemilihannya.

Sejumlah masyarakat sangat mengapresiasi kinerja ATL. Hal itu bisa dilihat dari berbagai ucapan terima kasih dari masyarakat yang aspirasinya telah terpenuhi.

Ucapan terima kasih disampaikan masyarakat, baik melalui reses ataupun temu konstituen, maupun disampaikan di media sosial (Medsos).

Seperti baru-baru ini, ATL telah merealisasi penyerahan puluhan unit hand tractor yang tercover dalam ABPD Provinsi tahun anggaran 2021.

Tidak hanya itu, ATL yang duduk di Komisi B DPRD Provinsi Sulsel ini mengaku, sejumlah aspirasi masyarakat lainnya juga telah banyak yang direalisasikannya, di antaranya embun-embun, jalan tani, hand sprayer, bor sawah, alat tangkap nelayan.

"Program pengembangan hasil produksi rumput laut dan berbagai program aspirasi lainnya yang diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat juga telah banyak yang terealisasi," ujar Anggota Banggar DPRD Sulsel utusan Fraksi PKB ini.

Ia berharap, semua aspirasi masyarakat yang diterimanya bisa terealisasi dan dirasakan manfaatnya oleh masyarakat banyak. (Herdi)

Editor: Hrd

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال