Panitia Kejuaraan Bulu Tangkis Bupati Wajo Cup 2022 Matangkan Persiapan

Panitia Pelaksana Kejuaraan Bulu Tangkis Bupati Wajo Cup 2022 gelar manager meeting (Ags)
INILAHCELEBES.COM, SENGKANG - Panitia Pelaksana Kejuaraan Bulu Tangkis Bupati Wajo Cup 2022 terus mematangkan persiapan, salah satunya dengan menggelar manager meeting di Ruang Rapat Pimpinan Kantor Bupati Wajo, Jalan Rusa Sengkang, Senin (14/03/22).

Manager meeting dihadiri oleh Pengurus Provinsi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) Sulawesi Selatan, Pengurus Kabupaten PBSI Wajo, Manajer PB, Deputi Referee, Muh. Hatta, Referee, Marzuki S, Tim Keabsahan, Rohandy Taqwin, Yusnaeni Tarigan dan wasit.

Ketua Panitia Pelaksana Bupati Wajo Cup 2022, Dr. Syamsul Bahri saat membuka manager meeting menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh manager PB yang hadir pada manager meeting.

"Selamat datang dan terimakasih kepada Manager PB yang telah hadir pada manager meeting ini," ucapnya.

Ketua PBSI Kabupaten Wajo ini menyebut, pelaksanaan turnamen Bupati Wajo Cup 2022 adalah rangkaian dari peringatan Hari Jadi Wajo (HJW) ke-623.

Syamsul berharap kerjasama dan dukungan semua tim demi kelancaran dan kesuksesan kejuaraan.

"Saya berharap bantuan dari PB untuk mensukseskan kejuaraan ini. Mari kita bersama - sama sukseskan Bupati Wajo Cup 2022, semoga event ini menjadikan PBSI Sulsel bangkit dan berjaya," tutupnya.

Sementara itu, Deputi Referee, Muh Hatta yang memimpin meeting mengatakan, hasil meeting ini adalah pedoman tertinggi dalam pelaksanaan pertandingan.

Kepala Bidang Perwasitan Pengprov PBSI Sulsel ini mengingatkan, poin dan perangkingan atlet dilakukan sesuai dengan hasil pertandingan yang turnamennya mendapat rekomendasi dari Pengurus Provinsi PBSI Sulsel.

"Kepada peserta meeting agar diperhatikan, bahwa hasil keputusan meeting adalah pedoman tertinggi dalam pelaksanaan pertandingan pada Bupati Wajo Cup 2022 ini," ujar Hatta. (Red)

Posting Komentar

Lebih baru Lebih lama

نموذج الاتصال